
Setiap orang tentu ingin hidup lama. Tapi apakah semua sadar bahwa pola hidup kita sendiri yang memperpedek hidup kita ini?
Berikut ini kami paparkan beberapa hal yang dapat memperpanjang dan memperindah hidup anda.
APAKAH SAYA OVERWORK?
Orang yang melakukan aktivitas (bekerja, kuliah, atau apapun aktifitas anda) diatas 50 jam tiap minggunya, akan lebih rentan terhadap tekanan darah tinggi, daripada orang-orang yang tidak beraktifitas selama itu. Lebih banyak beraktifitas, berarti lebih banyak stress, kurang olahraga, makan dan waktu tidur yang cenderung tidak teratur. Padahal hal-hal tersebut yang mampu menjaga tekanan darah anda. Jika anda setidaknya dapat mengurangi sedikit waktu beraktifitas anda, lakukanlah sedikit gerakan anti stress, seperti meregangkan otot, dan bernafas dengan dalam hingga tubuh dan pikiran relax).
APAKAH SAYA MEMAAFKAN DAN MELUPAKANNYA?
Jika ya, mungkin sekarang paru-paru anda masih dalam kondisi prima jika dibandingkan dengan orang yang sering marah. Rasa marah konstan anda rasakan sama seperti pollutan buruk yang masuk ke dalam tubuh anda, memicu pemanasan pada paru-paru, sama halnya seperti yang dilakukan oleh rokok. Kita semua pasti pernah marah, tetapi berlarut-larut dalam emosi negative yang kita ciptakan sangatlah buruk. Jika anda merasa marah, duduklah, tariklah nafas secara perlahan dan tahan hingga beberapa detik, lalu keluarkan lagi secara perlahan, ulangi hingga anda tenang.
APAKAH SAYA TERLALU BANYAK MENONTON TV?
Orang yang per harinya menonton TV kurang dari 2 jam, akan memiliki memory yang lebih kuat dibandingkan dengan orang yang lebih lama menonton. Heavy watchers akan cenderung overweight dan memiliki kadar kalori yang tinggi, karena biasanya orang akan ngemil saat mereka sedang nonton. Hal tersebut dapat menghasilkan penyakit, bahkan dapat menyebabkan Alzheimer. Lain kali jika anda sedang menonton TV dan tidak ada satu pun acara yang bagus, matikan saja TV-nya daripada sibuk menggonta-ganti channel-nya.
APAKAH SAYA DUDUK DENGAN NYAMAN?
Menurut survey yang dilakukan, 32% orang Indonesia duduk 10 jam atau lebih per harinya. Posisi duduk memberikan dua kali lebih banyak tekanan pada tulang belakang kita dibandingkan pada saat posisi berdiri. Tidak hanya pegal dan nyeri punggung yang kita dapat, tapi juga menurunnya pergerakan sistem pencernaan yang dapat menyebabkan pembengkakan organ bagian dalam. Maka dari itu dianjurkan untuk tidak duduk lebih dari 40 menit dengan posisi yang sama, dan harus selalu diselingi dengan stretching.
APAKAH SAYA TIDUR DENGAN CUKUP?
Tidak nyenyak tidur malam akan mengganggu kerja hormon kita, akibatnya kita akan lebih banyak makan, dan pada akhirnya overweight. Penelitian menunjukkan orang yang tidur 4 jam atau kurang dalam seharinya akan mempunyai persentase 73% lebih banyak menderita obesitas daripada yang tidur 7 sampai 9 jam. Untuk tidur yang lebih lelap, hindari makanan yang dapat merangsang kadar tyramine (zat yang dapat ,meningkatkan tekanan darah, dan dapat pula menyebabkan migren) otak, seperti keju, daging olahan, dan kecap asin. Satu hal jitu lain untuk menuju tidur nyenyak adalah menulis semua kekhawatiran anda, sehingga anda akan berhenti memikirkannya ketika ingin tidur ...
sumber: http//www. indigoindonesia.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar